Biblika

warning: Creating default object from empty value in /home/sabdaorg/public_sabda/reformed/modules/taxonomy/taxonomy.pages.inc on line 33.
Teologia Biblika adalah teologi eksegetis yang berurusan dengan penelahaan naskah alkitabiah (PL/PB) dan alat-alat untuk menafsirnya

Memakai Terjemahan yang Tepat untuk Menyampaikan Berita yang Benar

Editorial: 

Dear e-Reformed Netters,

Posting artikel berikut ini saya ambil dari JURNAL TEOLOGI DAN PELAYANAN "VERITAS" yang diterbitkan oleh Seminari Alkitab Asia Tenggara (SAAT). Saya yakin kita dapat belajar banyak dari hasil penelitian Pak Cornelius Kuswanto ini.

Jika ada di antara anggota e-Reformed yang ingin men-sharingkan temuan-temuan seperti contoh-contoh dalam tulisan tsb. silakan mengirimkannya ke seluruh anggota Milis Diskusi e-Reformed di alamat:

< i-kan-untuk-Reformed(at)xc.org >

Selamat belajar,
Yulia

P.S.:
Di dalam artikel ini anda kadang-kadang akan menjumpai: nomor dalam tanda kurung [] atau [Nomor], nomor ini adalah nomor Footnote, yang daftar isinya dapat dilihat pada bagian akhir dari artikel ini. Terima kasih untuk perhatiannya.


Penulis: 
Cornelius Kuswanto
Edisi: 
017/VI/2001
Tanggal: 

18-6-2001

Isi: 

[Catatan : **Angka merah dalam artikel adalah Catatan Kaki yang dapat ditemukan pada akhir artikel]

PENDAHULUAN

Apakah saudara percaya bahwa Ayub menegur isterinya dengan sebutan "perempuan gila"? Apakah saudara yakin kalau Ayub membalas ketiga teman yang sudah menyusahkan hatinya dengan menyebut mereka (maaf untuk pemakaian kata yang "sopan" ini) "penghibur sialan kamu semua?" Saya percaya dan yakin kata-kata ini akan diucapkan oleh seorang jagoan dalam cerita komik. Tetapi saya tidak percaya dan tidak yakin kalau Ayub, seorang yang saleh, jujur dan takut akan Allah (Ayb. 1:1), akan mengucapkan kata-kata "sopan" seperti demikian.

Ternyata "ungkapan sopan" tersebut ada dalam Alkitab terbitan Lembaga Alkitab Indonesia Terjemahan Baru milik saudara dan saya. Dalam artikel yang singkat ini saya mengajak saudara untuk memperhatikan beberapa bagian Alkitab Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru yang perlu kita teliti terjemahannya sebelum kita sampaikan beritanya.

Sebagai hamba Tuhan kita dipanggil untuk menyampaikan berita yang benar. Untuk menyampaikan berita yang benar, hamba Tuhan perlu memakai terjemahan Alkitab yang tepat. Orang-orang Kristen di Indonesia mempunyai Alkitab LAI Terjemahan baru (LAI TB 1974) yang merupakan LAI Terjemahan Lama (LAI TL 1965) yang diperbaharui, dan Alkitab dalam Bahasa Indonesia sehari-hari (BIS 1995). Sebelum menyampaikan firman Tuhan, hamba Tuhan perlu melakukan pekerjaan rumah dengan membandingkan lebih dahulu beberapa terjemahan LAI di atas. Alangkah baiknya jika perbandingan versi LAI ini dibandingkan juga dengan beberapa versi bahasa Inggris, umpamanya New International Version (NIV) dan New King James Version (NKJV). Disamping itu, untuk memastikan arti dari beberapa terjemahan di atas, maka hamba Tuhan perlu melihat langsung dari Teks Masoret (TM) untuk Perjanjian Lama dan Alkitab Yunani untuk Perjanjian Baru. Jadi, memilih terjemahan yang tepat bukan sebuah pekerjaan yang mudah dan untuk menyampaikan berita yang benar seorang hamba Tuhan harus berani membayar harganya. Dalam halaman berikut, saya mencoba membandingkan beberapa ayat dari Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru yang perlu kita analisa terjemahannya. Saya memakai LAI TL**1, LAI TB dan BIS sebagai teks utama, NIV dan NKJV sebagai teks pembanding, TM dan Alkitab Yunani sebagai teks penuntun.

BEBERAPA AYAT PL YANG PERLU DIKOREKSI TERJEMAHANNYA

  1. ADA "BAJINGAN" (IBR. 'ASAPSUP) DI ANTARA ORANG-ORANG ISRAEL YANG KELUAR DARI MESIR) ?
  2. Mari kita perhatikan catatan Bilangan 11:4 dalam beberapa versi di bawah ini:

    LAI TL : "Maka bangsa kacauan, yang di antara mereka itu, beringin- inginlah lalu pulang..."
    LAI TB : "Orang-orang bajingan yang ada di antara mereka kemasukan nafsu rakus..."
    BIS : "Dalam perjalanan orang-orang Israel itu ada juga orang- orang asing yang ikut."
    NIV : "The rabble with them began to crave other food."
    NKJV : "Now the mix multitude who were among them yielded to intense raving."

    Ketika bangsa Israel mengembara di padang belantara, 'asapsup yang ada di antara mereka kemasukan nafsu rakus. Kata yang dipakai di Bilangan 11:4 hanya dipakai satu kali dalam PL, jadi kata ini merupakan sebuah "hapax legomenon"**2. Bagaimana menerjemahkan kata Ibrani 'asapsup ini? Dari konteks Bilangan 11:4, kata 'asapsup mengacu kepada sekelompok orang yang ada di antara bangsa Israel. Kelompok orang yang bagaimana mereka ini? Untuk mengerti arti dari kata Ibrani ini, mari kita membandingkan referensi paralel dari Keluaran 12:38 di mana kelompok orang-orang ini (Ibr. 'ereb**3 rab) disebut sebagai:

    (LAI TB) "Banyak orang dari berbagai-bagai bangsa turut dengan mereka"
    (LAI TL) "Dan lagi suatu tentara besar dari pada pelbagai bangsa itupun berangkat dengan mereka... "
    (BIS) "... Sejumlah besar orang asing juga ikut"
    (NIV) "Many other people went up with them... "
    (NKJV) "A mixed multitude went up with them also..."

    Dari Keluaran 12:38 kita mengetahui bahwa di antara orang Israel yang keluar dari Mesir, ada sekelompok orang asing yang bergabung dengan dengan bangsa Israel. Keluaran 12:38 tidak memberitahu kita bagaimana mentalitas kelompok ini, apakah mereka orang baik-baik atau kelompok preman atau bajingan. Kata benda Ibrani 'ereb hanya berarti "mixture, mixed company, heterogenous body" yang bukan bangsa Israel. LAI TL memberikan pengertian yang berlebihan untuk kata 'ereb, karena istilah "tentara besar" tidak tercakup dalam kata 'ereb.

    Dalam Bilangan 11:4 dicatat bahwa kelompok orang asing ini merasa tidak puas dengan makanan manna yang mereka makan tiap hari. Keluhan mereka menyebabkan orang Israel ikut mengeluh dengan manna yang dianggap membosankan. Kata "bajingan" yang dipakai di LAI TB adalah sebuah kata bernada keras yang mungkin diambil dari kata "sapsup" yang digunakan di Pentateukh orang Samaria**4. Karena Pentateukh orang Samaria menghilangkan 'alep dari kata 'asapsup, maka penggunaan kata 'asapsup di Teks Masoret sepatutnya dipertahankan.

    Kesimpulan yang dapat diambil adalah bahwa istilah "bajingan" yang dipakai oleh LAI TB untuk menerjemahkan 'asapsup adalah tidak tepat. "Bangsa kekacauan" yang digunakan oleh LAI TL juga kurang cocok. istilah 'asapsup hanya mengacu kepada sekelompok orang asing. Jadi, menurut Bilangan 11:4 dan ditambah dukungan dari Keluaran 12:38, tidak ada bajingan di antara orang Israel. Yang ada adalah sekelompok orang asing yang ikut keluar dari Mesir bersama orang Israel.

  3. ORANG GIBEON: LICIK ATAU BIJAKSANA?
  4. Orang Gibeon mengetahui bahwa orang Israel di bawah pimpinan Yosua sudah menaklukkan Yerikho dan Ai. Mereka menyadari bahwa mereka tidak dapat melawan orang Israel. Yosua 9:4 mencatat bagaimana tindakan mereka untuk menghadapi orang Israel.

    LAI T : "maka dipakainya akal, pura-pura mereka itu utusan..."
    LAI TB : "maka merekapun bertindak dengan memakai akal: mereka pergi menyediakan bekal..."
    BIS : "Lalu mereka memutuskan untuk mengelabui Yosua..."
    NIV : "they resorted to a ruse"
    NKJV : "they worked craftily..."

    LAI TL dan LAI TB menerjemahkan kata Ibrani be'orma (preposisi be- dan kata benda 'orma) dengan konotasi positif "akal." Tetapi BIS ("mengelabui"), NIV ("they resorted to a ruse") dan NKJV ("they worked craftily") memberikan konotasi negatif.

    Istilah Ibrani "be'orma" yang dipakai dalam Yosua 9:4 juga dipakai pada Keluaran 21:14 :

    (LAI TB) "Tetapi apabila seseorang berlaku angkara terhadap sesamanya, hingga ia membunuhnya dengan tipu daya (be'orma)...."
    (LAI TL) "Tetapi jikalau barang seorang telah membunuh temannya dengan sengajanya..."
    (BIS) "Tetapi jikalau seseorang naik darah dan dengan sengaja membunuh orang lain ..."
    (NIV) "kills another man deliberately ..."
    (NKJV) "to kill him by treachery..."

    Dalam Keluaran 21:14, LAI TB ("dengan tipu daya") dan konotasi negatif yaitu be'orma. Terjemahan LAI TL ("dengan sengaja"), BIS ("dengan sengaja") dan NIV ("deliberately") menjelaskan motif membunuh seseorang yang negatif, yaitu be'orma juga.

    BDB, TWOT dan NIDOTTE**5 menjelaskan kata benda Ibrani 'orma dengan dua macam arti. Arti pertama mempunyai konotasi positif, yaitu "akal" atau "kebijaksanaan." Penggunaan kata 'orma di kitab Amsal 1:4 berkonotasi positif. Arti kedua berkonotasi negatif, yaitu "tipu muslihat" atau "kelicikan." Pemakaian kata 'orma di Keluaran 21:14 dan Yosua 9:4 berkonotasi negatif.

    Dari penjelasan BDB, TWOT dan NIDOTTE di atas, maka 'orma di Yosua 9:4 seharusnya diterjemahkan dengan konotasi negatif. Konteks dekat ayat tersebut juga mendukung pengertian demikian. Kesimpulannya orang Gibeon memakai "tipu daya" untuk mengatasi orang Israel. Jadi, penggunaan kata "akal" di Yosua 9:4 LAI TL dan LAI TB seharusnya diterjemahkan dengan kata "tipu daya" untuk mengatasi orang Israel. Jadi, penggunaan kata "akal" di Yosua 9:4 LAI TL dan LAI TB seharusnya diterjemahkan dengan kata "tipu daya" sebagaimana LAI TB menerjemahkan kata Ibrani 'orma di Keluaran 21:14. Judul perikop Yosua 9 dan LAI TB juga seharusnya "Tipu Daya Orang Gibeon," bukan "Akal Orang Gibeon."

  5. RUT SAMPAI DI LADANG BOAS: KEBETULAN ATAU PENGATURAN TUHAN ?
  6. Kehidupan Rut setelah ia dan Naomi sampai di Betlehem dikisahkan dalam Rut 2:3 sebagai berikut :

    LAI TB : "Pergilah ia [Rut], lalu sampai di ladang dan memungut jelai di belakang penyabit-penyabit; kebetulan ia berada di tanah milik Boas...."

    LAI TL memakai kata "untung" bagi kata "kebetulan" yang terdapat di
    LAI TB : "Maka pergilah ia lalu sampai ke bendang, dipungutnya mayang di belakang orang pemotong, maka dengan untungnya didapatnya akan sepotong bendang milik Boaz...."

    BIS mengikuti pemakaian kata "kebetulan" dari
    LAI TB : "Maka pergilah Rut ke ladang dan memungut gandum mengikuti para penuai. Kebetulan ia pergi ke ladang milik Boas."
     
    NIV : "As it turned out, she found herself working in a field belonging to Boaz."
    NIV tidak memakai "doktrin kebetulan" dalam Rut 2:3.
     
    NKJV : "And she happened to come to the part of the field be longing to Boaz."

    Yang menjadi fokus perhatian kita pada ayat ini ialah frasa Ibrani "wayyiqer miqreah"**6 yang diterjemahkan menjadi "kebetulan" (LAI TB dan BIS) atau "untung" (LAI TL). Frasa Ibrani miqreh dipakai oleh pengarang kitab Samuel untuk menyatakan kepercayaan para imam dan petenung Filistin. Mereka percaya kepada hal-hal yang terjadi secara kebetulan. Misalnya, dua induk lembu yang baru melahirkan dan mau menarik kereta baru berisi tabut ke arah Bet-Semes dianggap sebuah peristiwa kebetulan (1 Sam. 6:9 "...kebetulan saja hal itu terjadi kepada kita" [LAI TB]).

    Frasa Ibrani "wayyiqer miqreah" melukiskan apa yang terjadi pada diri Rut saat itu, ia berada di ladang milik Boas**7. Meskipun menurut perkiraan manusia, Rut datang ke ladang Boas kelihatannya seperti sebuah kebetulan, namun sebenarnya langkah Rut dipimpin oleh pengaturan Tuhan. Tuhan campur tangan sepenuhnya atas rencana masa depan Rut. Michael Grisanti mengemukakan arti kata miqreh dalam Rut 2:3 dengan tepat, "In fact, the expression constitutes hyperbolic understatement to stress divine, rather than human involvement."**8

    Kesimpulannya Rut datang ke ladang Boas bukan terjadi secara kebetulan melainkan pengaturan Tuhan sehingga kelak ia menjadi nenek moyang Juru Selamat melalui pernikahannya dengan Boas. Terjemahan yang tepat untuk Rut 2:3 ialah: "Dan terjadilah padanya (ternyata) ia berada di tanah milik Boas...."

    Mari kita melihat satu ayat lagi dari kitab Rut di mana kata "kebetulan" dipakai di LAI TB. "Boas telah pergi ke pintu gerbang dan duduk di sana. Kebetulan lewatlah penebus yang disebutkan Boas itu" (Rut 4:1). LAI TL mengganti pemakaian kata "kebetulan" dengan "maka sesungguhnya": "Arakian, maka Boazpun pergilah ke pintu gerbang, lalu duduklah di sana, maka sesungguhnya penebus yang telah dikatakan Boaz itupun lalu dari sana." Dalam Rut 4:1 kata "kebetulan" dari LAI TB adalah terjemahan dari partikel Ibrani "hinneh"**9," lalu diikuti oleh subjek (Ibr. Hago'el: "penebus") dan kata kerja partisip (Ibr. 'ober. "lewat"). partikel Ibrani "hinneh" biasa dipakai untuk menekankan pentingnya sebuah peristiwa yang terjadi (akan terjadi), setelah kata "hinneh" dipakai. Penulis kitab Rut menekankan pentingnya penebus yang lewat di pintu gerbang di mana Boas duduk. Lewatnya penebus di pintu gerbang menurut penulis kitab Rut bukanlah terjadi secara kebetulan, tetapi merupakan campur tangan atau pengaturan Tuhan.

    Sintaks "hinneh" + subjek + kata kerja partisip seperti pada Rut 4:1 dipakai juga di Kejadian 24:15 dan diterjemahkan oleh LAI TB dengan tepat: "Sebelum ia (hamba Abraham) selesai berkata, maka (Ibr. "hinneh") datanglah Ribka...." (dalam bahasa Ibrani: hinneh + Ribka + datanglah). LAI TL memberikan terjemahan TM secara harfiah dengan baik,".....bahwa sesungguhnya keluar Ribkah...." NIV tidak menerjemahkan pemakaian "hinneh" di Kejadian 24:15 "Before he had finished praying, Rebekah came out...," NKJV menerjemahkan "hinneh" dengan kata behold:**10: "... before he had finished speaking, that behold, Rebekah...came out..."

    Sebagaimana lewatnya Ribka di depan hamba Abraham bukan suatu kebetulan (Kej. 24:15), demikian juga lewatnya penebus di pintu gerbang kota Betlehem bukan kebetulan (Rut 4:1). Kesimpulannya, kata "kebetulan" di Rut 4:1 LAI TB sebaiknya diganti dengan "maka/maka sesungguhnya/bahwa sesungguhnya," sehingga kalimatnya akan berbunyi: "Boas telah pergi ke pintu gerbang dan duduk disana. Maka lewatlah penebus yang disebutkan Boas itu."

  7. HAMAN DAN ANAK-ANAKNYA: DISULA ATAU DIGANTUNG ?
  8. Akar kata "sula" (LAI TB) merupakan sebuah Leitwort dalam kitab Ester dan dipakai sembilan kali dalam kitab ini (Est. 2:23; 5:14; 6:4; 7:9,10; 8:7; 9:13,14,25). Terjemahan kata "sula" berasal dari kata Ibrani "tlh". Kata ini pertama kali dipakai sebagai hukuman terhadap para pengkhianat yang diketahui oleh Mordekhai (2:23). Kemudian dalam peristiwa lain yakni ketika istri Haman mengusulkan agar Mordekhai disulakan (5:14 LAI TB). Ironisnya, justru Haman dan anak-anaknyalah yang disula di atas tiang yang dibuatnya (7:10; 9:25 LAI TB).

    Orang yang disula ialah seseorang yang dihukum mati pada tongkat yang runcing atau tajam ujungnya.**11 Hukuman "sula" hanya dicatat satu kali dalam Alkitab, yaitu terhadap orang yang melanggar perintah raja Darius, "Selanjutnya telah dikeluarkan perintah olehku, supaya setiap orang yang melanggar keputusan ini, akan dicabut sebatang tiang dari rumahnya, untuk menyulakannya**12 pada ujung tiang itu...." (Ezr. 6:11).

    Pertanyaan kita ialah, apakah benar terjemahan kata "sula" untuk kata Ibrani "tlh"? Akar kata "tlh" dalam bahasa Ibrani berarti "menggantung (to hang)." Baik NIDOTTE maupun BDB menerjemahkan "tlh" dengan kata "menggantung"**13. Di luar kitab Ester, kata kerja ini juga dipakai untuk menggantung benda. Umpamanya, orang-orang Israel yang hidup di pembuangan di Babilon menggantung kecapi-kecapi mereka di pohon- pohon gandarusa (Mzm. 137:2); penduduk Tirus menggantung perisai- perisai mereka di tembok-tembok kota mereka (Yeh. 27:10, 11).

    Kesimpulannya, LAI TL dan BIS**14 memberikan terjemahan yang tepat untuk kata "tlh" dalam kitab Ester, yaitu "menggantung." Jadi LAI TB sepatutnya juga menerjemahkan seluruh kata "tlh" di kitab Ester dengan kata "menggantung." Raja Ahasyweros mengeluarkan undang-undang di Susan untuk menggantung Haman dan anak-anaknja (Est.9:14, 25). Haman dan anak-anaknya bukan disula, tetapi digantung.

  9. APAKAH AYUB SEORANG YANG SUKA BICARA KOTOR ?
  10. Mari kita melihat dua peristiwa dalam kehidupan Ayub untuk menjawab pertanyaan di atas:

    1. Teguran Ayub kepada isterinya sebagai 'ahat hannebalot di Ayub 2:10 diterjemahkan:
    2. LAI TL : "Katamu ini seperti kata perempuan yang sangat gila."
      LAI TB : "Engkau berbicara seperti perempuan gila."
      BIS : "Kau bicara seperti orang dungu."
      NIV : "You are talking like a foolish woman."
      NKJV : "You speak as one of the foolish women speaks."

      Frasa Ibrani 'ahat hanebalot terdiri dari "ahat" (bentuk feminin konstruk untuk nominal satu) dan "hannebalot" (definitif article dan kata sifat feminin plural dari "nabal"). Frasa Ibrani ini sebenarnya mudah untuk diterjemahkan. Terjemahan harfiahnya seperti NKJV "one of the foolish women" atau "seorang dari wanita-wanita bodoh/bebal."

      Kata sifat Ibrani "nabal" (dalam bentuk maskulin tunggal) dipakai di Perjanjian Lama sebanyak 15 kali, sedangkan "hanebalot" (dalam bentuk feminin plural) hanya dipakai satu kali yaitu di Ayub 2:10. BDB menerjemahkan "nabal" dengan pengertian "bodoh atau dungu"**15, yaitu orang yang bodoh bukan secara intelek tetapi secara moral dan etika.

      Kata Ibrani "nabal" dipakai pertama kali di Ulangan 32:6 "Demikianlah engkau mengadakan pembalasan terhadap Tuhan, hai bangsa yang bebal..." (LAI TB). Di kitab Mazmur, kata "nabal" dipakai misalnya di: Mazmur 14:1 "Orang bebal berkata dalam hatinya: 'Tidak ada Allah'" (LAI TB); 39:9 "Lepaskanlah aku dari segala pelanggaranku, jangan jadikan aku celaan orang bebal" (LAI TB); 74:22 "Bangunlah, ya Allah, lakukanlah perjuangan-Mu! Ingatlah akan cela kepada-Mu dari pihak orang bebal sepanjang hari" (LAI TB). Agaknya penerjemah LAI TB untuk kitab Mazmur berbeda dengan penerjemah LAI TB untuk kitab Ayub, sedangkan kata "nabal" di kitab Ayub diterjemahkan dengan kata "gila" oleh penerjemah LAI TB. Terjemahan LAI TL lebih menyimpang lagi dari LAI TB.

      Kesimpulannya, terjemahan yang baik untuk Ayub 2:10 ialah "Engkau berbicara seperti perempuan bebal," atau seperti terjemahan BIS, "Engkau seperti perempuan dungu."

    3. Jawab Ayub kepada Elifas, Bildad dan Zofar - ketiga temannya yang menuduh Ayub sudah berdosa kepada Tuhan - sebagai penghibur 'amal (Ayb. 16:2).
    4. Perhatikanlah perbandingan terjemahan 'amal di bawah ini:

      LAI TL : "maka kamu ini penghibur yang tiada tertahan."
      LAI TB : "Penghibur sialan kamu semua."
      BIS : "penghiburanmu hanyalah siksaan"
      NIV dan NKJV : "... miserable comforters are you all..."

      Jawaban Ayub kepada ketiga temannya menurut LAI TL, BIS, NIV dan NKJV tidak sekeras atau sekotor LAI TB. Apakah yang dimaksud dengan kata Ibrani "'amal" di Ayub 16:2? NIDOTTE menjelaskan "'amal" sebagai "trouble, misery, adversity,"**16 dan menurut BDB "'amal" berarti "trouble, labour, toil."**17 TWOT**18 memberikan 16 macam arti untuk "'amal" di mana pada dasarnya "'amal" berhubungan dengan "unpleasant factors of work and toil." Kata benda ini dipakai 53 kali di PL, kebanyakan di kitab Pengkhotbah (22 kali), Mazmur (13 kali) dan Ayub (8 kali).

      Perbandingan terjemahan kedelapan kata "'amal" di kitab Ayub menurut LAI TB ialah:

      3:10 "...tidak disembunyikannya kesusahan dari mataku...."
      4:8 "...orang yang membajak kejahatan dan menabur kesusahan, ia menuainya juga..."
      5:6 "...bukan dari tanah tumbuh kesusahan."
      5:7 "...melainkan manusia menimbulkan kesusahan bagi dirinya..."
      7:3 "...malam-malam penuh kesusahan."
      11:16 "...Bahkan engkau akan melupakan kesusahanmu..."
      15:35 "Mereka (orang-orang fasik) menghamilkan bencana..."
      16:2 "...Penghibur sialan kamu semua."

      Beberapa contoh terjemahan dari kata "amal" di kitab Mazmur menurut LAI TB ialah:

      10:4 "... engkaulah yang melihat kesusahan.."
      25:18 "tiliklah...kesukaranku..."
      73:5 "... mereka tidak mengalami kesusahan manusia..."

      Dalam kitab Pengkhotbah, "'amal" di LAI TB diterjemahkan dengan "usaha atau jerih payah," contoh: "Aku membenci segala usaha yang kulakukan ..." (2:18); "... aku mulai putus asa terhadap segala usaha yang kulakukan..." (2:20); "...tak diperolehnya dari jerih payahnya suatupun yang dapat dibawa dalam tangannya," (5:14).

      Dari beberapa contoh terjemahan "'amal" yang ada di kitab Ayub, Mazmur dan Pengkhotbah, ternyata LAI TB menerjemahkan "'amal" dengan pengertian "kesusahan," "kesukaran," "usaha," "jerih payah." Arti ini sesuai dengan penjelasan yang diberikan oleh NIDOTTE dan BDB. Tidak ada satu pun pengertian yang berkonotasi kasar atau kotor dalam kata "'amal".

      Kesimpulannya, memang Ayub menegur ketiga temannya yang telah menuduh dia sebagai orang berdosa, tetapi Ayub bukan menegur dengan kata-kata yang kotor atau kasar. Kita perlu mengingat sekali lagi bahwa Ayub tidak membiarkan mulutnya berbuat dosa dengan mengucapkan sumpah serapah (Ayb. 2:10; 31:30). Teguran Ayub kepada ketiga temannya ialah: "Penghibur yang menyusahkan kamu semua."

  11. SAPAN ITU PELANDUK, KELINCI ATAU MARMOT ?
  12. Amsal 30:24-28 mencatat tentang empat binatang kecil**19 di bumi yang sangat bijaksana**20. Salah satu dari keempat binatang kecil yang sangat bijaksana itu ialah sapan (Ams. 30:26). Perhatikan perbedaan terjemahan sapan dalam versi bahasa Indonesia dan Inggris di bawah ini:

    LAI TL : "Kelinci itu suatu bangsa yang lemah, maka diperbuatkannya juga sarangnya dalam batu gunung."
    LAI TB : "Pelanduk bangsa yang lemah, tetapi yang membuat rumahnya di bukit batu."
    BIS : "Pelanduk binatang yang lemah, tetapi membuat rumahnya di bukit batu."
    NIV : "Coneys are creatures of little power, yet they make their home in the crag."
    NKJV : "The rock badgers are a feeble folk, yet they make their homes in the crags."

    Hewan sapan hanya dipakai empat kali di PL, yaitu di Imamat 11:5; Ulangan 14:7; Mazmur 104:18 dan Amsal 30:26. Mari kita memperhatikan perbandingan terjemahan LAI TL, LAI TB, BIS, NIV dan NKJV untuk hewan sapan di keempat bagian Alkitab tersebut:

    i. Imamat 11:15
      LAI TL : Kelinci   LAI TB : pelanduk   BIS : pelanduk  
      NIV : coney**21   NKJV : rock hyrax
     
    ii. Ulangan 14:7
      LAI TL : kelinci   LAI TB : marmot   BIS : marmot  
      NIV : coney   NKJV : rock hyrax
     
    iii. Mazmur 104:8
      LAI TL : pelanduk   LAI TB : pelanduk   BIS : pelanduk  
      NIV : coneys   NKJV : rock badgers**22
     
    iv. Amsal 30:26
      LAI TL : kelinci   LAI TB : pelanduk   BIS : pelanduk  
      NIV : coneys   NKJV : rockbadgers

    Istilah sapan dalam bahasa Ibrani mengacu kepada "coney/rock badger/hyrax"**23. Terjemahan kata Ibrani sapan di keempat bagian Alkitab di atas jelas tidak tepat untuk pelanduk. Pelanduk termasuk jenis rusa yang tidak termasuk hewan kecil sebagaimana disebut di Amsal 30:24. Kelinci boleh termasuk hewan kecil, tidak berkuku belah, tetapi kelinci bertelinga panjang. Pengertian sapan di NIV dan NKJV, "coney, rock badger, hyrax" mengacu kepada hewan kecil seukuran kelinci tetapi bertelinga pendek dan tidak berkuku belah.

    Binatang sapan memang tidak ada di Indonesia, tetapi "marmot" cukup menjelaskan istilah sapan. Gambar yang dicantumkan dalam BIS halaman 156 untuk menjelaskan sapan di Imamat 11:5 sudah tepat, yaitu "marmot." Sayangnya BIS menerjemahkan sapan di Imamat 11:5; Mazmur 105:18 dan Amsal 30:26 dengan "pelanduk." Terjemahan "pelanduk" dari BIS di Imamat 11:5 tidak cocok dengan gambar yang ada.

    Kesimpulannya, sapan pada Imamat 11:5; Ulangan 14:7; Mazmur 104:18 dan Amsal 30:26 dapat diterjemahkan dengan "marmot."

  13. APAKAH ADA SEBUTAN NAMA TUHAN DALAM KITAB KIDUNG AGUNG ?
  14. Kidung Agung 8:6b merupakan ayat yang tepat untuk menjawab pertanyaan ini. Mari kita perhatikan perbandingan beberapa terjemahan dari ayat ini di mana kecemburuan dilambangkan seperti "salhebtya":

    LAI TL : "....nyalanya seperti nyala api, seperti halilintar Tuhan."
    LAI TB : "....nyalanya adalah nyala api, seperti nyala api Tuhan."
    BIS : "Nyalanya seperti nyala api yang berkobar dengan dahsyat."
    NIV : "It burns like blazing fire, like a mighty flame."
    NKJV : "Its flames are flames of fire, a most vehement flame."

    Dari perbandingan terjemahan di atas, ternyata terjemahan LAI TL dan LAI TB memasukkan nama Tuhan (LAI TL)/TUHAN (LAI TB), sedangkan terjemahan BIS, NIV dan NKJV tidak memasukkan nama Tuhan. Mengapa dapat terjadi perbedaan seperti demikian? Hal ini disebabkan karena perbedaan dalam menerjemahkan suku kata -ya di akhir kata "salhebetya".

    Akhiran -ya dalam bahasa Ibrani dapat diterjemahkan sebagai kependekan dari nama Yahweh, nama dari TUHAN Perjanjian. Misalnya: (i) Azarya berarti: "Tuhan sudah menolong"; (ii) Yesaya berarti: "Tuhan sudah menyelamatkan."

    Ternyata LAI TL dan LAI TB menerjemahkan suku kata -ya dari "salhebetya" dengan arti "Tuhan." Tetapi perlu diketahui bahwa akhiran - ya dalam bahasa Ibrani juga dapat diterjemahkan untuk pengertian superlatif**24. Umpamanya, frasa Ibrani "'eres mapelya" dalam Yeremia 2:31 diterjemahkan oleh LAI TL, LAI TB dan BIS dengan pengertian superlatif:

    "...Sudahkah Aku menjadi padang gurun bagi Israel atau tanah yang gelap gulita?" (LAI TB)
    "...Adakah pernah Aku bagi orang Israel seperti padang tekukur atau seperti tanah yang gelap gulita?" (LAI TL)
    "...Pernahkah Aku seperti padang gurun bagimu atau seperti tanah yang gelap gulita?"

    NIV juga memberikan pengertian superlatif untuk frasa Ibrani ini:

    "Have I been a desert to Israel or land of great darkness?"
    Frasa "tanah gelap" sebenarnya sudah cukup menjelaskan bahwa tanah itu gelap. Dengan memakai kata majemuk "gelap gulita" berarti bahwa tanah itu amat gelap.

    Dari penjelasan di atas ternyata kita melihat bahwa: (i) Suku kata terakhir -ya tidak selalu harus diterjemahkan untuk kependekan dari nama Tuhan; (ii) Suku kata terakhir -ya dapat diterjemahkan dengan pengertian superlatif. Jadi, kata "salhebetya" di Kidung Agung 8:6 dapat diterjemahkan dengan pengertian superlatif. Pengertian kedua ini juga mempunyai dukungan dari isi kitab ini. Dalam kitab Kidung Agung tidak ada ajaran tentang doa, persembahan, ibadah, pengakuan dosa atau pertobatan. Pokok utama kitab ini ialah tentang kasih di antara seorang wanita dengan seorang pria.

    Kesimpulannya, terjemahan dengan pengertian superlatif untuk kata Ibrani "salhebetya" di Kidung 8:6b ialah: "nyalanya seperti nyala api yang dahsyat." Bandingkan NIV: "It burns like blazing fire, like a mighty flame,"**25 Bandingkan NKJV: "It flames are flames of fire."

BEBERAPA AYAT PB YANG PERLU DIKOREKSI TERJEMAHANNYA

  1. ZAKHEUS MEMANJAT POHON ARA ATAU POHON ARA HUTAN ?
  2. Versi-versi Alkitab untuk Lukas 19:4 memberikan jawab yang berbeda:

    LAI TL : "Maka berlarilah ia dahulu, lalu memanjat sepohon ara hendak melihat Yesus..."
    LAI TB : "Maka berlarilah ia mendahului orang banyak, lalu memanjat, pohon ara untuk melihat Yesus..."
    BIS : "Jadi ia berlari mendahului orang-orang banyak, lalu memanjat pohon ara untuk melihat Yesus.."
    NIV : "So he ran ahead and climbed a sycamore fig tree (pohon ara hutan) to see him..."
    NKJV : "So he ran ahead and climbed up into a sycamore tree (pohon ara hutan) to see Him..."

    LAI TL dan LAI TB memberitahukan jenis pohon yang dipanjat oleh Zakheus yaitu pohon ara. BIS tidak memberitahukan jenis pohon yang dipanjat oleh Zakheus, BIS hanya menyebut Zakheus memanjat sebatang pohon. Yang menarik perhatian kita ialah meskipun BIS tidak menyebut jenis pohon yang dipa

Sumber: 

Sumber diambil dari:

Judul Buku : Jurnal Teologi dan Pelayanan "Veritas"
Judul Artikel : -
Penulis : -
Penerjemah : -
Penerbit : Seminari Alkitab Asia Tenggara (SAAT).
Halaman : -

Hermeneutik: Ilmu Tafsir

Editorial: 

Dear e-Reformed netters,

Pada kesempatan kali ini saya mengangkat tema "Hermeneutik", yang secara sederhana diartikan sebagai Ilmu Menafsir. Masalah Hermeneutik saya kira adalah masalah yang sangat relevan dibicarakan oleh umat Kristen, lebih-lebih oleh para pelayan Tuhan yang melayani Firman. Oleh karena itu semoga artikel ini membawa berkat dan selamat membaca.

In Christ,
Yulia Oen


Penulis: 
R.C. Sproul
Edisi: 
016/IV/2001
Tanggal: 
27-4-2001
Isi: 

Banyak perdebatan modern mengenai Alkitab berkisar sekitar persoalan- persoalan mengenai hermeneutika. Ilmu Hermeneutika adalah ilmu penafsiran Alkitab. Dalam mitos Yunani, dewa Hermes adalah pembawa berita para dewa. Tugasnya adalah menafsirkan kehendak dewa-dewa. Karena itu hermeneutika berhubungan dengan penyampaian berita yang dapat dimengerti.

Tujuan hermeneutika adalah menetapkan garis-garis pedoman dan aturan- aturan menafsir. Hermeneutika telah berkembang menjadi ilmu yang teknis dan rumit. Dokumen tertulis mana saja adalah subjek salah tafsir. Karena itu kita telah mengembangkan aturan-aturan untuk menjaga kita dari kesalahpahaman seperti itu. Penelitian ini akan kita batasi hanya sampai pada aturan-aturan dan garis-garis pedoman yang dasar saja.

Secara historis Amerika Serikat memiliki badan khusus yang secara teoritis berfungsi sebagai majelis agung hermeneutika negaranya. Badan ini disebut Mahkamah Agung. Salah satu tugasnya yang utama ialah menafsirkan Konstitusi Amerika Serikat. Konstitusi itu merupakan dokumen tertulis dan memerlukan penafsiran. Asalnya, prosedur menafsir konstitusi itu mengikuti apa yang disebut metode gramatis historis. Maksudnya, konstitusi itu ditafsirkan dengan cara mempelajari kata-kata dokumennya sendiri melalui arti kata-kata tersebut pada waktu dipakai untuk menyusun dokumen itu.

Sejak karya Oliver Wendell Holmes, metode penafsiran konstitusi itu telah berubah secara radikal. Krisis dalam hukum dan kepercayaan masyarakat yang terjadi sekarang ini terhadap mahkamah agung nasional langsung berhubungan dengan problem dasarnya, yaitu metode penafsiran. Pada waktu Mahkamah Agung menafsirkan konstitusi menurut cara-cara modern, hasilnya adalah perubahan konstitusi itu melalui penafsiran ulang. Hasil akhirnya ialah bahwa dengan cara yang sangat halus Mahkamah Agung itu menjadi badan legislatif, jadi telah berubah dari fungsinya yang semula sebagai badan penafsir.

Krisis yang sama telah terjadi dengan penafsiran Alkitab. Ketika ahli- ahli Alkitab memakai metode penafsiran yang menyangkut "memodernkan Alkitab" melalui penafsiran ulang, maka makna asli Alkitab menjadi kabur dan beritanya dikompromikan dengan tren-tren (kecenderungan) zaman ini.

ANALOGI IMAN

Ketika para tokoh Reformasi memisahkan diri dari Roma dan menyatakan pandangan mereka bahwa Alkitab harus menjadi otoritas utama gereja (Sola Scriptura), dengan cermat mereka mendefinisikan prinsip-prinsip dasar penafsiran. Aturan utama penafsiran disebut "analogi iman." Analogi iman adalah aturan yang mengatakan bahwa Alkitab harus menafsirkan Alkitab: Sacra Scriptura sui interpres (Kitab Suci adalah penafsirnya sendiri). Artinya cukup sederhana, yaitu bahwa tidak ada bagian Alkitab yang dapat ditafsirkan sedemikian rupa sehingga konflik dengan apa yang dengan jelas diajarkan di bagian Alkitab yang lain. Misalnya, jika suatu ayat tertentu memungkinkan adanya dua macam penerjemahan atau penafsiran yang berlainan dan salah satu penafsiran itu berlawanan dengan bagian-bagian Alkitab yang lain, dan penafsiran yang kedua itu cocok dengan keseluruhan makna Alkitab, maka penafsiran yang kedualah yang harus dipakai.

Prinsip itu bertumpu pada kepercayaan sebelumnya kepada Alkitab sebagai Firman Allah yang diwahyukan. Karena itu mereka juga percaya bahwa Alkitab itu konsisten dan koheren (tetap dan berkaitan). Mereka beranggapan bahwa Allah tidak akan berkontradiksi dengan diri-Nya sendiri. Karena itu memilih suatu interpretasi yang menyebabkan Alkitab bertentangan dengan dirinya sendiri, yang sebenarnya tak perlu demikian adalah sama dengan menghujat Roh Kudus. Di zaman kita sekarang ketelitian inspirasi Alkitab sering diabaikan. Sudah umum terdapat para penafsir modern yang tidak hanya menafsirkan Alkitab dengan melawan Alkitab sendiri, tetapi juga menyimpang untuk melakukannya. Usaha-usaha oleh ahli-ahli Alkitab ortodoks untuk menyerasikan pasal-pasal yang sulit dihina dan sangat diabaikan oleh mereka.

Terpisah dari persoalan inspirasi, metode analogi iman adalah metode yang sehat untuk menafsir buah sastra. Norma sederhana mengenai kesopanan yang umum seharusnya melindungi penulis mana saja dari tuduhan-tuduhan berkontradiksi dengan diri sendiri yang tidak berdasar. Jikalau saya dihadapkan kepada pilihan untuk menafsirkan ulasan-ulasan seseorang. Pilihan pertama ialah menyatakan bahwa ulasan-ulasan tersebut konsisten (tetap, tidak berubah-ubah dan tidak kontradiksi). Pilihan kedua ialah menyatakan bahwa ulasan-ulasan tersebut perlu berkontradiksi. Jikalau demikian tampaknya orang tersebut perlu dibebaskan dari tuduhan bahwa ulasan-ulasannya berkontradiksi, karena saya yakin tidak mungkin seseorang berkontradiksi dengan dirinya sendiri.

Pernah orang-orang bertanya kepada saya mengenai pasal-pasal yang telah saya tulis dalam buku-buku saya. Misalnya mengapa saya dapat mengatakan begini dalam pasal 6, sedangkan dalam pasal 4 saya mengatakan begini dan begitu. Saya kemudian menjelaskan apa yang saya maksudkan dalam pasal 6, maka orang tersebut lalu melihat bahwa pada akhirnya kedua macam pemikiran saya itu sebenarnya tidak bertentangan. Perspektif saya dalam pasal 6 agak berbeda dengan perspektif saya dalam pasal 4. Pada pandangan pertama tampaknya kedua perspektif tersebut bertentangan, namun dengan memakai "falsafah melihat kembali kedua kalinya" maka problem itu dapat dipecahkan. Kita semua telah melakukan kesalahfahaman seperti itu, sebab itu kita perlu peka terhadap kata-kata orang lain kalau kita ingin memahaminya.

Sudah barang tentu, mungkin kata-kata saya memang bertentangan. Jadi metode kepekaan dan falsafah "pembebasan dari tuduhan karena diragukan si pelaku memang bersalah" itu hanya dapat diterapkan kalau ada keragu- raguan. Kalau tidak ada keraguan bahwa saya telah berkontradiksi dengan diri saya sendiri, maka yang boleh dilakukan hanyalah mengevaluasi saja. Meskipun demikian, jikalau kita tidak berusaha untuk menafsirkan kata-kata dengan cara konsisten, maka kata-kata yang kita baca itu menjadi sangat kacau. Kalau hal ini terjadi dalam penafsiran Alkitab, maka Alkitab menjadi seperti bunglon yang berubah-ubah warna kulitnya kalau latar belakangnya berubah. Jadi yang dimaksud ialah penafsiran berubah kalau yang menafsir lain.

Jadi jelas bahwa pandangan kita mengenai hakiki dan asal Alkitab memberikan dampak penting pada bagaimana kita akan menafsirkannya. Jika kita memandang Alkitab sebagai Firman Allah yang diwahyukan, maka analogi iman bukanlah metode pilihan, tetapi merupakan tuntutan penafsiran.

Sumber: 

Sumber diambil dari:

Judul Buku : Mengenali Alkitab
Judul Artikel : -
Penulis : R.C. Sproul
Penerjemah : -
Penerbit : Seminari Alkitab Asia Tenggara, Malang, 1994
Halaman : -

Komentar


Syndicate content